Minggu, 06 Mei 2012

TALK SHOW BUKU

Pemulihan Jiwa... sempet kaget dan gak nyangka bukunya bakal jadi best seller, Penulis Dedy Susanto adalah seorang HYPNOTERAPHIS yang sukses membuat beberapa acara THERAPY JIWA yang di adakan oleh pemulihanjiwa.com dengan konsep membuka alam bawah sadar dan memberikan stimulasi positif kedalamnya... *jd pengen ikutan :D

Tanggal 5 Mei 2012, sabtu kemarin yang tepat nya di TOKO BUKU GRAMEDIA Puri Indah, Jakarta Barat mengadakan TALKSHOW BUKU PEMULIHAN JIWA yang di selenggarakan oleh penerbit Transmedia dan TOKO BUKU GRAMEDIA. Sempat menyita perhatian para pengunjung TOKO BUKU tersebut. Dimulai dengan VIDEO Therapy beliau yang bisa menenangkan pikiran, setelah Video tersebut selesai Penulis memberikan kesempatan kepada para audience untuk bertanya atau sekedar curhat tentang masalah pribadi atau yang lain.



Hening sejenak, ketika penulis melemparkan tawaran untuk bertanya. Sontak spontan saya menunjuk dan bertanya... "siang pa dedy, pertanyaan saya apakah yang membuat buku PEMULIHAN JIWA berbeda dengan buku - buku Motivasi lain...? " . Pak Dedy menjawab bahwa dia kurang setuju kalalu Buku PEMULIHAN JIWA di sebut buku MOTIVASI karena buku ini bukan meningkatkan tetapi konsepnya adalah mengembalikan. Istilahnya bukan meningkatkan dari yang belum bisnis menjadi pebisnis tetapi mengembalikan JIWA yang tadinya sempat terguncang, labil atau GALAU istilah keren sekarang menjadi lebih tegar, semangat dan ikhlas. Ada beberapa manfaat yang di lakukan jika melalukan THERAPY JIWA atau setidak-tidak nya membaca buku ini, antara lain :

1. Berdamai dengan diri sendiri, menyelesaikan konflik diri (inner konflik)
2. Menyembuhkan negative thinking
3. Meningkatkan kestabilan jiwa
4. Meningkatkan kualitas tidur
5. Melegakan batin,sebab mengalami detox jiwa
6. Pencitraan diri yang benar
7. Meningkatkan kemampuan menerima kenyataan
8. Mencegah depresi

Beberapa audience mulai aktif bertanya ketika MC memberikan hadiah kepada para penanya yang terbaik *termasuk saya....hehehe
Mulai dari wanita yang memiliki teman seorang PANIC DISORDER (Perilaku tegang tanpa waktu), Seorang anak yang memiliki tekanan jiwa dengan kedua orang tuanya, hingga seorang manager yang merasa resah dengan kelakuan anak buahnya. Beberapa pertanyaan dan curhat-curhat itu menjadi perhatian beberapa pengunjung. Mulai dari tawa, tegang dan sedih bercampur disana. 

Pak Dedy dengan lugas, tapi lembut karena beliau juga merupakan seorang HRD yang tentunya sangat berpengalaman menghadapai psikologis-psikologis seperti ini. Beliau menjelaskan perihal ke AKUan dan ke SAYAan... bahwa ke AKUan tersebut di atur oleh Pikiran dan ini yang menjadi penyebab seseorang menjadi angkuh, keras kepala, egois dll. Sedangkan ke SAYAan itu lebih ke Perasaan atau hati. Dan ini yang kadang ke kurang pahaman kita tentang kapan menggunakan PIKIRAN dan PERASAAN di tempat dan waktu yang TEPAT... kadang ketika kita di suruh BERPIKIR kita malah selalu menggunakan PERASAAN, dan malah sebaliknya ketika kita di tuntut menggunakan perasaan kadang malah terlalu banyak BERPIKIR. contoh misalkan ketika ingin bersedekah karena terlalu banyak BERPIKIR akhirnya malah tidak jadi melakukannya. Karena pada saat kita bersedekah otak kita tidak di tuntut untuk berpikir tapi hati kita yang harus bermain disana.



2 Jam berlalu dan di akhiri dengan Book Signing Foto Bareng dengan penulis, dan saya juga menyempatkan diri untuk berfoto bareng dengan penulis. Sunggu beberapa Jam yang bermanfaat untuk diri saya pribadi walaupun sebenarnya banyak yang ingin di tanyakan dan ingin mendapatkan solusinya. Semoga nanti bisa ikut THERAPY JIWA nya. 
Dan sebagai informasi buku ke-2 nya pak DEDY SUSANTO akan terbit dan sekarang sudah di lakukan PRE ORDER oleh TOKO BUKU ONLINE WWW.BUKUKITA.COM dengan keuntungan-keuntungan melakukan PRE ORDER adalah salah satunya :
  • Mendapatkan Tanda-tangan penulis
  • Diskon 20% hingga masa pre order habis
  • Voucher diskon seminar Rp 200.000
Demikian beberapa hal yang dapat saya share dan sampai jumpa dengan share saya yang lain